
Cinta bagi kebanyakan di antara kita merupakan kekuatan yang mengikat hubungan keluarga. Menjadi sebuah masalah bila cinta itu hilang atau memang tidak ada sejak awal. Apa yang akan Anda lakukan bila hal itu terjadi?
Tentu Anda tak bisa mengambil opsi bercerai begitu saja. Anda sudah dewasa, bukan lagi kanak-kanak yang bisa seenaknya berpisah.
Apalagi bila Anda sudah memiliki anak. Tentu perceraian bisa berdampak tidak baik bagi permata hati Anda itu.
Lagipula, kehidupan rumah tangga memang tak akan pernah seideal yang digambarkan dalam dongeng. Nyatanya, kadang kita harus berkompromi dan mengusahakan segala sesuatunya dalam keluarga termasuk untuk urusan cinta.
Jadi, daripada berlarut-larut dalam masalah ini, Anda fokus mencari solusinya saja. Nah, berikut ini 10 cara mencintai suami yang tidak Anda cintai.
1. Ketahui Alasannya
Cinta bisa hadir tanpa alasan. Tapi kehilangan rasa cinta bisa disebabkan banyak faktor.
Mungkin, Anda merasa bosan dengan hubungan yang selama ini terjalin. Mungkin, Anda jatuh hati pada pria lain. Dan mungkin saja, Anda menikah dengan perjodohan tanpa rasa cinta sama sekali.
Selain itu, hilangnya rasa cinta juga bisa disebabkan kesalahan suami. Contohnya saja dalam kasus di mana suami berselingkuh. Atau, suami Anda tak memberikan perhatian yang cukup.
Apapun alasannya, Anda harus bisa mengidentifikasinya dulu. Sebab, tanpa tahu apa sumber tidak adanya rasa cinta itu, Anda tak akan bisa menerapkan solusi yang tepat.
2. Pembiasaan
Dalam budaya Jawa dikenal pernyataan, “Witing tresno jalaran kulino.” Kalimat tersebut secara literal bermakna bahwa cinta bisa tumbuh dari kebiasaan bersama.
Ajaran ini bisa Anda terapkan apabila Anda menikah tanpa landasan cinta yang kuat. Misalnya dalam kasus perjodohan.
Menikah dengan perjodohan memang sering dianggap kuno di zaman modern ini. Namun bukan berarti tak ada lagi yang mempraktikannya.
Dan sebagaimana berbagai jalan menuju pernikahan yang lain, perjodohan pun memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.
Kurangnya rasa cinta bisa jadi adalah salah satu yang harus dikompromikan dalam pernikahan dengan cara ini. Tapi sekali lagi, Anda perlu bersabar dulu. Berikan kesempatan agar tumbuh cinta dalam hati untuk suami Anda.
Baca juga: 10 Cara Agar Tidak Mudah Tersinggung
3. Jangan Terburu-buru Menyalahkan
Berbagai persoalan dalam rumah tangga bisa membuat rasa cinta kita hilang. Bila yang Anda hadapi adalah konflik yang berkelanjutan seperti ini, yang pertama-tama harus Anda lakukan adalah mengendalikan emosi.
Tenangkan diri Anda terlebih dahulu. Jangan menyalahkan siapapun bila semuanya masih berkepala panas.
Fokuslah menghadapi konflik yang ada dengan tenang sebagai langkah awal untuk cara mencintai suami Anda.
Kenapa ini penting? Sebab, kombinasi antara tidak adanya rasa cinta dan timbulnya konflik bisa membuat rumah tangga Anda di ambang kehancuran.
4. Bicara ke Suami
Masalah ini bagaimanapun juga bukan semata-mata masalah Anda saja. Ketika seorang istri kesulitan mencintai suaminya, rumah tangga yang dibangun susah payah bisa hancur. Oleh sebab itu, Anda perlu mendiskusikannya dengan suami.
Coba, cari momen yang tepat untuk mengatakannya. Tapi jangan mengatakan hal ini dengan tendensi untuk meminta cerai. Katakan saja sambil meminta solusi dari suami.
Misalnya, Anda menyatakan bahwa Anda kangen dengan rasa cinta yang menggebu sewaktu pacaran dulu. Katakan bahwa Anda merasa heran karena kesulitan mencintai suami Anda lagi padahal sudah berusaha.
Suami Anda mungkin kaget mendengar itu. Atau bisa jadi ia berpikir Anda sedang bercanda. Tapi tak mengapa. Memang membuka obrolan seperti ini tidak mudah.
Cobalah ajak bicara suami lagi di kemudian hari dengan pelan-pelan. Sekiranya Anda tahu alasan hilangnya rasa cinta itu, jangan lupa untuk mengatakannya juga.
Sebagai contoh cinta Anda berkurang karena Anda merasa suami Anda kurang perhatian. Atau Anda merasa cinta Anda hilang karena Anda berdua sama-sama sibuk dengan pekerjaan.
5. Perbaiki Kesalahan dalam Rumah Tangga

Setelah Anda membicarakan masalah ini dengan suami, sekarang fokuslah untuk mengatasi sumber masalahnya. Tanpa mengatasi sumber masalahnya, Anda tak akan bisa mencintai suami dengan tulus.
Jangankan cinta, sekadar melakukan hal-hal kecil pun akan terasa berat bila tak ada rasa sayang. Betul tidak?
Kesalahan yang dimaksud sendiri bisa berasal dari Anda, suami, atau Anda berdua. Turunkan ego masing-masing.
Contoh, seperti disebut pada poin sebelumnya, rasa cinta Anda berkurang karena suami kurang perhatian. Solusinya, mintalah suami untuk lebih perhatian kepada Anda.
Keterusterangan seperti itu sangatlah penting. Jangan salah, banyak lho di lapangan terjadi kasus hubungan suami istri menjadi hampa karena kesalahan yang sejatinya sepele namun tak dibicarakan.
Dan ujung-ujungnya perselingkuhan hingga perceraian lah yang jadi jalan terakhirnya.
Baca juga: 9 Cara Jitu Mengatasi Masalah Ekonomi dalam Rumah Tangga
6. Lakukan Hal yang Romantis
Sebagaimana tanaman, cinta pun perlu dipupuk agar bisa tumbuh dan berkembang. Bahan pupuk cinta sendiri sangat banyak. Salah satu yang paling manjur adalah aktivitas-aktivitas yang romantis.
Jadi, cobalah untuk bersikap romantis kepada suami seperti dengan membuatkannya kopi tanpa diminta hingga menciumnya dengan mesra. Mulanya mungkin terasa sulit. Tapi lama-lama Anda akan lebih relaks.
Dan bila beruntung, rasa cinta itu akan muncul. Nah, agar perasaan cinta itu makin kuat, jangan lupa untuk meminta suami melakukan hal yang sama.
Sebab akan berat buat Anda mengaplikasikan cara mencintai suami ini tanpa timbal balik yang sama romantisnya.
7. Curhat dan Minta Saran ke Orang lain
Bila Anda merasa sangat tertekan, jangan sungkan untuk minta bantuan orang lain. Cari orang yang bisa menjadi tempat curhat yang bisa menyimpan rahasia dan tidak judgemental. Bila perlu, konsultasi saja ke psikolog.
Selain untuk menumpahkan beban yang Anda rasakan, Anda juga bisa meminta saran dari mereka. Siapa tahu, mereka memiliki ilmu dan pengalaman yang bisa Anda tiru dan aplikasikan.
8. Bulan Madu Lagi
Sering terjadi, istri kehilangan rasa cinta ke suami setelah menikah bertahun-tahun. Hal itu disebabkan karena kesibukan suami bekerja dan istri mengurus anak-anak sendiri.
Bila seperti ini kondisinya, pertimbangkanlah untuk bulan madu lagi. Ya, tak ada salahnya honeymoon meski sudah lama menikah.
Anda bisa menitipkan anak ke kerabat seperti ke nenek dan kakeknya. Luangkan waktu Anda berdua dengan suami saja.
Bukan hanya bisa memupuk rasa cinta ke suami lagi, namun keluarga Anda akan menjadi semakin harmonis. Buah hati Anda pun akan lebih bahagia ketika ibu bapaknya mesra.
9. Jalani Pernikahan sebagai Ibadah
Ada banyak alasan kenapa orang menikah. Selain cinta, sebetulnya pernikahan pun merupakan suatu bentuk ibadah bagi umat agama tertentu seperti islam.
Jadi meski Anda kehilangan cinta pada suami, Anda tetap bisa kok mempertahankan rumah tangga.
Mungkin cara mencintai suami pada poin ini agak sulit dilakukan. Namun, dengan mengingat bahwa pernikahan adalah ibadah, Anda tetap bisa menjalankan kewajiban Anda sebagai istri.
Perlakukan suami dengan baik dan semestinya. Rasa yang Anda rasakan mungkin sekadar rasa sayang yang biasa. Namun bukan berarti Anda tak bisa bahagia.
Bila rumah tangga Anda tentram dan Anda mendapatkan timbal balik kasih sayang, maka teruskan saja bakti Anda sebagai bagian dari ibadah.
Baca juga: 9 Cara Memotivasi Suami agar Giat Bekerja
10. Putuskan Masa Depan secara Baik-baik
Bagaimana bila Anda sudah melakukan berbagai langkah di atas namun tak juga berhasil? Bila Anda masih bisa bertahan dalam rumah tangga tersebut, maka bertahanlah.
Namun tak bisa dipungkiri ketiadaan rasa cinta itu bisa sangat menekan. Apalagi ketika Anda dan suami semakin tidak cocok. Konflik yang bisa diselesaikan dengan baik bisa membesar hanya karena ketiadaan rasa sayang ini.
Buah hati pun menjadi korban dalam rumah tangga seperti itu. Jadi bila memang terpaksa sekali, pertimbangkanlah opsi untuk berpisah.
Tapi ingat ya, ini merupakan opsi terakhir yang seyogyanya tidak diambil ketika Anda masih bisa mempertahankan keluarga Anda.
Penutup
Itulah 10 cara mencintai suami yang tidak Anda cintai. Rasa cinta memang merupakan rasa yang misterius. Kadang ia datang tanpa diminta, namun juga hilang tanpa diminta.
Akan tetapi rasa cinta juga bisa dihadirkan dengan berbagai usaha. Dan kesepuluh cara di atas saya harapkan bisa membantu Anda yang sedang gundah karena perkara ini.